Website Ini Berisi Kumpulan Tutorial Pemrograman Web (HTML, CSS, Javascript, PHP, MySql), Tutorial Blogger, Tutorial jaringan Komputer, Materi Teknik Komputer Jaringan Dan Tips Seputar Teknologi

Showing posts with label Teknik Komputer Jaringan XI. Show all posts
Showing posts with label Teknik Komputer Jaringan XI. Show all posts

Monday, January 14, 2019

Cara Menghubungkan Debian (Server ) Pada Virtual Box Dengan Windows (Client) - Blog'e Wong Kreteg Ireng

1. Sebelumnya, nyalakan Debiannya dulu kalau kalian belum hidupin. Kalau udah baru kita lanjut
2. Login sebagai root. Kemudian ketikan password root yang sebelumnya telah anda buat pada saat instalasi
3. Ketikkan 'nano /etc/network/interfaces' tanpa petik, lalu tekan enter untuk mensetting IP 
Berikut gambar untuk no.2 dan no.3



4.Akan muncul tampilan seperti ini . Perhatikan apa kalian punya berbeda dengan tampilan dibawah ini.
Jika berbeda silakan ubah bagian saya pada 'auto eth0' tanpa petik dari yang sebelumnya allow hotplug.
Untuk address , netmask,network,dan broadcast juga dapat diubah , jika tidak muncul di tempat kalian , mungkin terjadi kesalahan pada saat instalasi sebelumnya. Jangan panik silahkan di ketik manual seperti di gambar. Jika ada muncul namun berbeda , jangan panik . Biarkan saja . Itu tidak akan berpengaruh. Jika sudah diubah , disave dengan cara tekan Ctrl + x , kemudian tekan y, lalu Enter



5. Lalu restart, ketikkan perintah '/etc/init.d/networking restart' tanpa petik *rekomendasi. Perintah ini berfungsi untuk merestart jaringan anda tanpa perlu reboot mesin virtual yang menghabiskan waktu.


6. Untuk memastikan apakah IP Address sudah berubah atau belum, masukkan perintah ifconfig


7. Setelah itu buka virtual box , klik kanan pada mesin virtual anda , lalu pilih pengaturan.
Pada bagian jaringan, ubah NAT menjadi host-only adapter di bagian Attached to


8. Step selanjutnya buka control panel > View network status and tasks(Di bagian Network and Internet)



9. Buka change adapter setting



10.Disabledkan local area connection dan wireless network connection menjadi disabled supaya tidak menggangu proses untuk menjadi it works.
Mimin akan memberitahu, it works adalah pengetesan koneksi apakah debian (server) benar-benar terkoneksi dengan windows(client), tampilannya it works juga bisa diubah jika mau pada foldernya

11. Setelah itu double klik pada Virtual-Box Host-Only Network , pilih properties , kemudia pilih ‘Internet Protocol Version 4(TCP/IP 4)'. Lalu masukan IP yang berada dalam 1 jaringan yang sama dengan Server Debian anda . Dan Pastikan Debian anda masih hidup .


12. Masukkan IP yang berada dalam jaringan yang sama dengan Debian dan subnetmasknya .
Mimin ingin menjelaskan sedikit, 192.168 itu adalah IP kelas c dilihat dari oktet pertamanya, dan networknya itu sampai pada oktet 3. (Oktet adalah 4 angka yang dibatasi titik-titik).
Jadi begini, (oktet1.oktet2.oktet3.oktet4) . Jangan pusing ya :) (Mimin akan mengisi IPnya dengan 192.168.1.3 dan subnet masknya 255.255.255.0)
Oktet ke 4 dalam ip kelas C adalah host IDnya yang dapat untuk diubah, jadi kita isikan ip nya satu network ID dengan ip debian kita tetapi beda host IDnya 

13. Klik close, jadi kita sudah mensetting koneksi jaringan antara mesin virtual (debian) kita dengan pc atau laptop asli kita



14.Buka Browser anda, kemudian ketikkan IP Address Debian anda. Jika muncul tulisan "It Works!" maka Windows dan Debian sudah terhubung.



Sekian tutorial kali ini tentang "Cara Menghubungkan Debian (Server ) Pada Virtual Box Dengan Windows (Client) - Blog'e Wong Kreteg Ireng", semoga tulisan yang saya bagikan bisa bermanfaat bagi sobat yang baru mengenal atau belajar membuat blog sendiri.

Masih banyak lagi tutorial-tutorial yang nanti akan saya bagikan, selengkapnya cek Blog'e Wong Kreteg Ireng. 

Wednesday, August 1, 2018

Komunikasi Data (Memahami Ragam Aplikasi Komunikasi Data) TKJ XI - Blog'e Wong Kreteg Ireng

TEKNOLOGI LAYANAN JARINGAN

A.    Memahami Ragam Aplikasi Komunikasi Data
1.     Komunikasi Data
Komunikasi data adalah proses pengiriman dan penerimaan data/informasi dari dua atau lebih device (alat,seperti komputer/laptop/printer/dan alat komunikasi lain)yang terhubung dalam sebuah jaringan. Baik lokal maupun yang luas, sepeti internet. Pada dasarnya komunikasi data merupakan proses pengiriman informasi di antara dua titik menggunakan kode biner melewati saluran transmisi dan peralatan switching, bisa antara komputer dan komputer,komputer dengan terminal, atau komputer dengan peralatan, atau peralatan denganperalatan.
Pengertian lain komunikasi data yaitu transmisi data elektronik melalui beberapa media(kabel coaksial, fiber optik, microwave dsb). Sistem yang mungkin terjadinya transmisi data sering disebut sebagai jaringan komunikasi data

Secara umum ada dua jenis komunikasi data, yaitu:
Melalui Infrastruktur Terestrial 
Menggunakan media kabel dan nirkabel sebagai aksesnya. Membutuhkan biaya yang tinggi untuk membangun infrastruktur jenis ini. Beberapa layanan yang termasuk teresterial antara lain:
1.      Sambungan Data Langsung (SDL)
2.      Frame Relay
3.      VPN MultiService
4.      Sambungan Komunikasi Data Paket (SKDP).
-          Melalui Satelit 
Menggunakan satelit sebagai aksesnya. Biasanya wilayah yang dicakup akses satelit lebih luas dan mampu menjangkau lokasi yang tidak memungkinkan dibangunnya infrastruktur terestrial namun membutuhkan waktu yang lama untuk berlangsungnya proses komunikasi. Kelemahan lain dari komunikasi via satelit adalah adanya gangguan yang disebabkan oleh radiasi gelombang matahari (Sun Outage) dan yang paling parah terjadi setiap 11 tahun sekali.
Karakteristik dasar komunikasi data:
            1.      Pengiriman
Sistem harus mengirimkan data ke tujuan yang sesuai. Data harus diterima oleh perangkat yang dimaksudkan atau pengguna dan hanya oleh perangkat atau pengguna.
2.      Akurasi
Sistem harus memberikan data yang akurat. Data yang telah diubah dalam transmisi dan meninggalkan sumber,data  yang tidak dikoreksi tidak dapat digunakan.
3.      Ketepatan Waktu
Sistem harus mengirimkan data pada waktu yang tepat. Terlambat nya dikirimkannya data maka tidak akan berguna. Dalam kasus video dan audio, pengiriman waktu yang tepat berarti memberikan data seperti yang diproduksi atau seperti aslinya, dalam urutan yang sama ketika dibuat, dan tanpa penundaan yang signifikan. Semacam ini disebut pengiriman transmisi real-time.
4.      Jitter
Jitter mengacu pada variasi waktu kedatangan paket. Ini adalah keterlambatan yang tidak merata dalam pengiriman paket audio atau video. Sebagai contoh, mari kita asumsikan bahwa paket video yang dikirim setiap 3D ms. Jika beberapa dari paket datang dengan delay 3D ms dan yang lain dengan delay 4D ms, akan menghasilkan kualitas yang tidak merata dalam video tersebut.
Komponen Komunikasi data :
Sebuah sistem komunikasi data memiliki lima komponen:
            1.      Pesan
Pesan adalah informasi ( data) untuk dikomunikasikan. Bentuk populer dari informasi termasuk teks, angka, gambar, audio, dan video.
2.      Pengirim
Pengirim adalah perangkat yang mengirimkan pesan data. Hal ini dapat berupa komputer, workstation, handset telepon, kamera video, dan sebagainya.
3.      Penerima
Penerima adalah perangkat yang menerima pesan. Hal ini dapat berupa komputer, workstation, handset telepon, televisi, dan lain.
4.      Media transmisi
Media transmisi adalah jalur fisik dimana pesan berjalan dari pengirim ke penerima. Beberapa contoh media transmisi termasuk kabel twisted-pair, kabel koaksial, kabel serat optik, dan gelombang radio. 
5.      Protokol
Protokol adalah seperangkat aturan yang mengatur komunikasi data. Ini merupakan kesepakatan antara perangkat yang saling berkomunikasi. Tanpa protokol, dua perangkat mungkin akan terhubung tapi tidak dapat berkomunikasi, orang yang berbicara Prancis tidak dapat dipahami oleh orang yang berbicara bahasa Jepang.

Apa Yang menyebabkan kita sangat membutuhkan Komunikasi Data :
1.      Dengan Menggunakan Sistem ini akan terasa Lebih Efisien.
2.      Karena Sebaian besar pengguna Komputer Hampir Menggunakan data sebagai alat komunikasi antar kantor,Perusahaan dan Institusi institusi lainnya. Inilah yang menyebabkan sistem Komunikasi Data diperlukan.
3.      Menjaga Data agar sampai sesuai tujuan yang diinginkan.
4.      Dapat mengurangi Keterbatasan Waktu
5.      Data menjadi Terahasiakan.bila ada data yang tidak boleh diketahui pihak lain.

Bagaimana Cara menjaga data dalam sistem komunikasi data :
1.      Pastikan media transmisi tidak rusak
2.      Pastikan Alamat IP yang mau dikirim benar
3.      Lindungi kabel-kabel dari binatang perusak
4.      Letakan Kabel kabel ditempat yang aman
5.      selalu rutin scan virus. Recomendasi sehari 2x
6.      HDD yang digunakan tidak boleh Bad sector
7.      Agar lebih baik, HDD yang digunakan tidak dicampur dengan game ini membuat file menjadi lemot untuk dibuka

Prinsip Komunikasi Data:
1.      Pengirim/senter
2.      Media Penghantar
3.      Sink/penerima.

Isu Utama dalam Komunikasi Data :
Isu utama dalam komunikasi data melalui sebuah jaringan baik melalui infrastruktur teresterial ataupun melalui satelit antara lain adalah:
1.      Keterbatasan bandwith, dapat diatasi dengan penambahan bandwith.
2.      Memiliki Round Trip Time (RTT) yang terlalu besar, dioptimalkan dengan adanya TCP Optimizer untuk mengurangi RTT.
3.      Adanya delay propagasi untuk akses via satelit, membangun infrastruktur terestrial jika mungkin.

Contoh Aplikasi Komunikasi Data :
1.      Surat Elektronik (E- Mail)
Email adalah aplikasi yang memungkinkan para pengguna internet untuk saling berkirim pesan melalui alamat elektronik di internet.
Email dari mulai ditulis, dikirim, hingga diterima dan dibaca semuanya ditangani secara elektronis. Umumnya email dibuat (atau ditulis) menggunakan Mail User Agent (MUA) lebih umum dikenal sebagai Email client), kemudian proses pengiriman ditangani oleh Mail Transfer Agent (MTA) yang sering juga disebut sebagai mail server. MUA juga digunakan untuk membuka dan membaca email kembali.
2.      Metode pengiriman E-mail
Untuk mengirim surat elektronik kita memerlukan suatu program mail-client. Surat elektronik yang kita kirim akan melalui beberapa poin sebelum sampai di tujuan. Untuk lebih jelasnya lihat diagram dibawah. Contoh yang dipakai adalah layanan SMTP dan POP3.
Saya menulis surel → e-mail client (di komputer saya) → SMTP server penyedia e-mail saya → Internet → POP3 server penyedia e-mail penerima → e-mail client (di komputer si penerima) → surat dibaca si penerima
Terlihat surat elektronik yang terkirim hanya melalui 5 poin (selain komputer pengirim dan penerima). Sebenarnya lebih dari itu sebab setelah surat elektronik meninggalkan POP3 Server maka itu akan melalui banyak server-server lainnya. Tidak tertutup kemungkinan surat elektronik yang kita kirim disadap orang lain. Maka dari itu bila surat elektronik yang kita kirim mengandung isi yang sensitif sebaiknya kita melakukan tindakan pencegahan, dengan mengacak (enkrip) data dalam surat elektronik tersebut (contohnya menggunakan PGP, sertifikat digital, dan lain-lain)
3.      Bank Teller Terminal (ATM)
ATM (Automatic teller machine merupakan singkatan bagi anjungan tunai mandiri) adalah sebuah alat elektronik yang mengijinkan nasabah bank untuk mengambil uang dan mengecek rekening tabungan mereka tanpa perlu dilayani oleh seorang “teller” manusia. Banyak ATM juga mengijinkan penyimpanan uang atau cek, transfer uang atau bahkan membeli perangko.
Dengan perkembangan teknologi yang pesat saat ini transaksi apapun dapat dilakukan melalui ATM, mulai dari penarikan tunai, transfer, pemindah bukuan, pembayaran tagihan, bahkan setoran tunai maupun cetak buku dapat dilakukan di ATM.
4.      E-commerce
E-commerce atau bisa disebut Perdagangan elektronik atau e-dagang adalah penyebaran, pembelian, penjualan, pemasaran barang dan jasa melalui sistem elektronik seperti internet atau televisi, www, atau jaringan komputer lainnya. E-commerce dapat melibatkan transfer dana elektronik, pertukaran data elektronik, sistem manajemen inventori otomatis, dan sistem pengumpulan data otomatis.
Industri teknologi informasi melihat kegiatan e-dagang ini sebagai aplikasi dan penerapan dari e-bisnis (e-business) yang berkaitan dengan transaksi komersial, seperti: transfer dana secara elektronik, SCM (supply chain management), e-pemasaran (e-marketing), atau pemasaran online (online marketing), pemrosesan transaksi online (online transaction processing), pertukaran data elektronik (electronic data interchange /EDI), dll.
E-dagang atau e-commerce merupakan bagian dari e-business, di mana cakupan e-business lebih luas, tidak hanya sekedar perniagaan tetapi mencakup juga pengkolaborasian mitra bisnis, pelayanan nasabah, lowongan pekerjaan dll. Selain teknologi jaringan www, e-dagang juga memerlukan teknologi basisdata atau pangkalan data (databases), e-surat atau surat elektronik (e-mail), dan bentuk teknologi non komputer yang lain seperti halnya sistem pengiriman barang, dan alat pembayaran untuk e-dagang ini.
E-commerce pertama kali diperkenalkan pada tahun 1994 pada saat pertama kali banner-elektronik dipakai untuk tujuan promosi dan periklanan di suatu halaman-web (website). Menurut Riset Forrester, perdagangan elektronik menghasilkan penjualan seharga AS$12,2 milyar pada 2003. Menurut laporan yang lain pada bulan oktober 2006 yang lalu, pendapatan ritel online yang bersifat non-travel di Amerika Serikat diramalkan akan mencapai seperempat trilyun dolar US pada tahun 2011.
5.      E banking
Penggunaan teknologi informasi dan komunikasi di perbankan nasional relatif lebih maju dibandingkan sektor lainnya. Berbagai jenis teknologinya diantaranya meliputi Automated Teller MachineBanking Application SystemReal Time Gross Settlement System, Sistem Kliring Elektronik, dan internet banking. Bank Indonesia sendiri lebih sering menggunakan istilah Teknologi Sistem Informasi (TSI) Perbankan untuk semua terapan teknologi informasi dan komunikasi dalam layanan perbankan. Istilah lain yang lebih populer adalah Electronic Banking.
6.      M banking
M-Banking memiliki pengertian yaitu sebuah fasilitas perbankan melalui komunikasi bergerak seperti handphone. Dengan penyediaan fasilitas yang hampir sama dengan ATM kecuali mengambil uang cash.Dengan ada nya M-Banking,pihak perbankan berusaha mempermudah akses para nasabahnya dalam melakukan transaksi.Dengan adanya layanan M-Banking,nasabah bank-bank yang telah memiliki layanan ana tentu saja tidak perlu pergi ke ATM atau kantor Bank tersebut.
Hampir semua bank di Indonesia telah menyediakan fasilitas M-Bankingnya baik berupa SIMtolkit (Menu Layanan Data) maupun sms plain (sms manual) atau dikenal dengan istilah sms banking.
Arti istilah SMS Banking merupakan layanan yang disediakan Bank menggunakan sarana SMS untuk melakukan transaksi keuangan dan permintaan informasi keuangan , misalnya cek saldo, mutasi rekening dan sebagainya.
Keunggulan M-Banking adalah dapat di akses oleh semua pengguna handphone dengan tipe GSM.Dengan luasnya jangkauan signal GSM,layanan M-Banking tentu sangat memanjakan para nasabah.

Tuesday, July 31, 2018

Materi Teknologi Layanan Jaringan Kelas XI TKJ

Materi Teknologi Layanan Jaringan Kelas XI TKJ - Hai sobat, kali ini saya akan membagikan artikel tentang Materi Teknologi Layanan Jaringan Kelas XI TKJ. 

Materi Teknologi Layanan Jaringan
Kelas XI TKJ


1. Ragam Aplikasi Komunikasi Data
Komunikasi data
Komunikasi audio
Komunikasi video
Komunikasi audio video

2. Standar Komunikasi Data
Standar komunikasi data
Standar organisasi
OSI
Internet Standar

3. Proses Komunikasi Data Dalam Jaringan
Komunikasi pada jaringan komputer dan telepon 
Perangkat komunikasi pada jaringan komputer dan telepon

4. Aspek-Aspek Teknologi Komunikasi Data Dan Suara
Teknologi komunikasi data 
Teknologi komunikasi suara

5. Kebutuhan Telekomunikasi Dalam Jaringan
Analisis dan peninjauan lapangan
Analisis kebutuhan sumber daya dalam telekomunikasi
Analisis kebutuhan perangkat dalam telekomunikasi

6. Kebutuhan Beban / Bandwidth Jaringan
Pengertian bandwidth, throghtput
Kebutuhan bandwidth dalam jaringan
Keragaman kebutuhan bandwidth sesuai kebutuhan

7. Konsep Kerja Protokoler Server Softswitch
Pengertian VoIP
Kebutuhan perangkat VoIP
Konsep kerja server Softswitch

8. Diagram Rangkaian Operasi Komunikasi Voip
Diagram VoIP
Proses kerja dalam komponen diagram VoIP

Sekian artikel kali ini, semoga bisa bermanfaat bagi sobat yang sedang belajar ataupun sedang mencari Materi Teknologi Layanan Jaringan Kelas XI TKJ.

Masih banyak lagi artikel-artikel lain yang akan saya bagikan di lain waktu. Terima kasih atas kunjungannya, silahkan beri komentar, kritik ataupun saran untuk mengembangkan blog sederhana ini.

Tuesday, July 24, 2018

Komunikasi Audio (Memahami Ragam Aplikasi Komunikasi Data) TKJ XI - Blog'e Wong Kreteg Ireng

TEKNOLOGI LAYANAN JARINGAN

A.    Memahami Ragam Aplikasi Komunikasi Data
2.     Komunikasi Audio
Komunikasi audio adalah bentuk komunikasi yang dilakukan dan terjadi melalui media audio. Komunikasi itu sendiri didefinisikan sebagai "suatu proses seseorang atau beberapa orang, kelompok, organisasi, dan masyarakat yang menciptakan juga menggunakan informasi agar terhubung dengan lingkungan dan orang lain" . Sedangkan media audio itu sendiri adalah " media untuk menyampaikan pesan yang akan disampaikan dalam bentuk lambang – lambang auditif, baik verbal (kedalam kata – kata atau bahasa lisan ) maupun non verbal." .  jadi komunikasi audio adalah proses seseorang untuk dapat bertukar informasi juga berinteraksi dengan orang dan lingkungannya melalui lambang auditif (audio) baik dalam bentuk komunikasi verbal maupun non verbal.

a.      Perkembangan Media audio.
Teknologi selalu mengalami perkembangan dari masa ke masa, dan berkembangnya teknologi pun mempengaruhi berbagai aspek dalam kehidupan, pada fokus kali ini bagaimana dampak teknologi terhadap media audio. Perkembang teknologi terhadap media audio sudah dimulai sejak abad ke 18, dalam rentang waktu tahun 1800-an sampai dengan tahun 1900-an, para penemu menciptakan alat-alat mekanis seperti kotak musik dan nickelodeons dalam usahanya untuk dapat memproduksi musik. Thomas Edison memulai proses pengembangan teknologi perekaman dan pemutaran pada tahun 1877, pengembangan yang ia lakukan bertujuan agar dapat membuat perangkat untuk dapat merekam pesan atau sebagai mesin penjawab telepon, Thomas Edison memperluas percobaan Leon Scott de Martinville yang dilakukan pada tahun 1850-an untuk menghasilkan mesin berbicara atau phonograph pada tahun 1877, dengan cara memutar kembali rekaman suara dari lukisan di kertas timah.
Kemudian, Edison menggantikan kertas timah tersebut dengan lilin. Emile Berliner menciptakan flat record pertama dari logam dan shellac yang diperuntukan untuk dapat bermain pada gramofon sehingga dapat menyediakan produksi rekaman dalam jumlah massal. Pada permulannya, rekaman standar dapat dimainkan pada 78 putaran per menit, akan tetapi setelah shellac menjadi komoditas yang sulit ditemukan atau langka ditandai dengan adanya perang dunia kedua, rekaman yang dibuat dialihkan pada material yang berasal dari plastik polivinil. Lima tahun kemudian, record player yang diproduksi sudah memungkinkan untuk memutar rekaman pada berbagai kecepatan.

-          Era Analog
Era analog bagi audio adalah era dimana audio masih menganut dan menggunakan sistem analog. Sistem analog merupakan sebuah bentuk komunikasi melalui elektromagnetik yang melewati proses-proses pengiriman sinyal dan data yang berupa bentuk gelombang secara berkelanjutan yang mengirimkan informasi tertentu dengan cara mengubah gelombang.

Jenis-jenis media audio analog
Compact Cassette, atau yang dikenal atau bisa disebut baik itu kaset, pita kaset, maupun tape merupakan media penyimpan data yang umumnya berupa lagu. Berasal dari bahasa Perancis, yakni cassette yang memiliki arti "kotak kecil". Kaset menggunakan sistem pita magnetik yang dapat merekam data dengan format suara. Dimulai pada tahun 1970 sampai dengan 1990-an, kaset menjadi salah satu format media yang paling umum digunakan dalam industri musik.

-          Era Digital
Era digital menjadi sebuah titik balik bagi media audio, dimana ditandai dengan sebuah bentuk perubahan teknologi yang tadinya menggunakan pita magnetik untuk dapat merekam format suara, menjadi sebuah teknologi yang dapat mengubah sinyal data ke dalam suatu bentuk kombinasi yang berupa urutan dan angka.

Jenis-jenis media audio digital
Cakram padat (bahasa Inggris: compact disc, atau biasa disebut dengan CD) adalah cakram optik digital yang diperuntukan untuk menjadi penyimpanan data. Sejak diperkenalkan secara resmi pada tahun 1982, CD memperoleh puncak penjualan pada tahun 2000 yang mencapai 2.445 juta keping. Kelebihan dari teknologi baru bernama CD ini adalah minimnya noise seperti yang ditimbulkan pada kaset, dan juga penggunaannya yang dimana bentuk CD sangat ringan, tipis, dan mudah dibawa serta memiliki masa penggunaan produk yang lebih lama jika dibandingkan dengan kaset, tidak hanya itu CD juga menawarkan kapasitas penyimpanan data yang besar serta kapabilitas produksi yang lebih efisien.
Meskipun banyak kelebihan yang dirasakan dengan berkembanganya teknologi di bidang audio yang dapat menyempurnakan media audio pada era sebelumnya, akan tetapi terdapat kelemahan dari CD dibanding pendahulunya kaset, yaitu terletak pada kualitas suara yang dihasilkan tidak sebagus pada pita kaset yang sudah mengpalikasikan sistem suara standar sinus murni, akan tetapi CD mengpalikasikan sistem yang berupa trap atau tangga yang berbentuk sinus dari hasil perubahan sinyal digital ke sinyal analog, sehingga kejernihan suara tidak sejernih atau sebagus bila dibandingkan dengan pita kaset.
Hingga saat ini compact disc sudah mensupport cukup banyak format audio untuk dapat dimainkan antara lain :
1.      WAV adalah sebuah bentuk standar suara yang terdapat pada menu windows.
2.  MP3 atau MPEG, Audio Layer 3 adalah sebuah bentuk aplikasi yang didalamnya dapat menghasilkan audio yang kualitasnya tidak jauh beda dengan CD audio sehingga pada saat itu menjadi sangat populer dan mudah digunakan.
3.    AAC yang merupakan kependekan dari Advanced Audio Coding adalah sebuah bentuk aplikasi yang terdapat dalam standar Motion Picture Experts Group ( MPEG ). Sample rate yang mampu ditawarkan oleh AAC mencapai dua kali sample rate MP3 ( MPEG, Audio Layer 3 ). Kualitas format audio nya pun sudah cukup baik sekali. Salah satu contoh yang telah menggunakan format audio ini adalah iTunes, toko musik online milik Apple. Kita juga dapat menemukan format audio ini dalam salah satu produk mereka yakni iPod, peranti elektronik pemutar musik yang terkenal dengan kualitas audionya.
4.    WMA atau Windows Media Audio adalah suatu bentuk audio digital yang di perkenalkan oleh Microsoft Corporation, perusahaan teknologi terbesar di dunia. Format WMA ini di gemari oleh vendor musik online di seluruh dunia karena dukungannya terhadap anti pembajakan musik online.

Bentuk pemanfaatan media audio dalam komunikasi :
1.      Ekononomi
Dalam dunia ekonomi, komunikasi melalui media audio sangat berorientasi pada masalah profit dan juga penjualan, bisa dilihat bahwasanya dengan semakin majunya media audio, proses penyebaran lagu dan pemasarannya juga lebih cepat, semua orang bisa mengakses lagu tepat serentak diseluruh negara pada saat diluncurkan, sehingga kemudahan dalam sektor penjualan dan penyebaran lagu dirasa lebih mudah
2.      Sosial
Sosial merupakan bentuk bagaimana kita berinteraksi dengan lingkungan atau orang sekitar sehingga kita dapat kenal atau akrab dengan sekitar kita, dengan komunikasi media audio, kita dapat lebih mudah menyampaikan pesan atau apa yang kita rasakan melalui media audio, untuk contohnya saat kita berinteraksi dengan kekasih kita, tidak jarang menemui masalah dan diharuskan untuk meminta maaf, dan seiring dengan berkembangnya komunikasi media audio, kita dapat dengan mudah menyatakan permintaan maaf kita melalui pemanfaatan media ini, seperti memberikan lagu favorit kepada kekasih kita, atau lagu bertemakan permintaan maaf.
3.      Politik
Propaganda identik dengan kegiatan politik, karena bila kita berbicara tentang politik kegiatan mempengaruhi dan dipengaruhi sangatlah kental, tentu pengertian politik pun berhubungan dengan kepercayaan, trusthworthy, trustable, figur seseorang menjadi sebuah unsur penting. Proses mempengaruhi sangat bisa dirangsang melalui stimulus dari musik, musik menyampaikan sesuatu melalui keharmonisan dan ketatanan yang membuat seseorang yang mendengarnya menjadi tertarik dan bahagia karena dapat merangsang hormon endorphin kita. Musik terdiri dari lirik yang berupa tulisa atau teks yang boleh berisikan apa saja, dan hampir tidak terbatas, karena dalam konteks seni, dari sini di dunia propaganda dapat memanfaatkan hal ini, hal hal yang tidak dapat mereka sampaikan pada pidato atau bentuk formal, dapat mereka sampaikan melalui lirik lagu atau syair, mereka bebas menuangkan apa yang mereka inginkan tanpa ada batasannya.
4.      Budaya
Pengenalan aspek aspek budaya merupakan sangat penting bagi keberlangsungan budaya, budaya harus dijaga bersama agar, budaya yang sudah diturn temurunkan oleh leluhur dapat dilestarikan. Tapi bagaimana caranya budaya dapat dijaga ? tentu kita harus bisa lebih mengenal budaya itu sendiri, cara mengennalnya pun ada banyak, dengan pergi ke museum atau browsing, tapi tentu sebagian besar dari kita akan befikir sedikit malas untuk berusaha sendiri, oleh karena itu pemanfaatan komunikasi media audio ini sangatlah membantu, seperti pemberian cd gratis berisis lagu lagu daerah, atau isi dari cerita rakyat, sehingga theatre of mind dari setiap orang yang mendengarkan lebih dapat terbangun kembali, dan lebih sadar akan guna dari budaya tersebut.
5.      Pendidikan
Proses pengajaran di kelas terkadang sangat membosankan seperti kita terus menerus mendengarkan kata kata yang diulang, atau dengan intonasi yang datar, siswa atau mahasiswa akan lebih cenderung malas mendengar sehingga kita menjadi lebih pasif, akan tetapi pemanfaatan media audio ini menjadi salah satu kemajuan dibidang pendidikan dimana kita dapat memulai sesuatu dengan cara membangung theatre of mind, seperti penggunaan native speaker, atau drama radio di kelas, yang selain lebih menarik juga dapat membantu kita untuk berimajinasi dan melatih otak kita, sehingga kita dapat lebih berperan aktif dalam program ajar mengajar baik di kelas ataupun di kampus. Sehingga minat dari siswa atau siswi sendiri mulai muncul dan terstimulus dari audio yang melahirkan theatre of mind dari tiap pendengarnya.
6.      Hiburan
Proses pengajaran di kelas terkadang sangat membosankan seperti kita terus menerus mendengarkan kata kata yang diulang, atau dengan intonasi yang datar, siswa atau mahasiswa akan lebih cenderung malas mendengar sehingga kita menjadi lebih pasif, akan tetapi pemanfaatan media audio ini menjadi salah satu kemajuan dibidang pendidikan dimana kita dapat memulai sesuatu dengan cara membangung theatre of mind, seperti penggunaan native speaker, atau drama radio di kelas, yang selain lebih menarik juga dapat membantu kita untuk berimajinasi dan melatih otak kita, sehingga kita dapat lebih berperan aktif dalam program ajar mengajar baik di kelas ataupun di kampus. Sehingga minat dari siswa atau siswi sendiri mulai muncul dan terstimulus dari audio yang melahirkan theatre of mind dari tiap pendengarnya

Kelebihan komunikasi melalui media audio :
1.     Harga murah dan variasi program lebih banyak daripada TV.
2.     Sifatnya mudah untuk dipindahkan.
3.     Dapat digunakan bersama – sama dengan alat perekam radio, sehingga dapat diulang atau diputar kembali.
4.   Dapat merangsang partisifasi aktif pendengaran siswa, serta dapat mengembangkan daya imajinasi seperti menulis, menggambar dan sebagainya.
5.    Dapat memusatkan perhatian siswa seperti membaca puisi, sastra, menggambar musik dan bahasa
6.  Dapat menggantikan Guru dengan lebih baik, misalnya menghadirkan ahli dibidang – bidang tertentu, sehingga kelemahan guru dalam mengajar tergantikan. - Pelajaran lewat radio bisa lebih bermutu baik dari segi ilmiah maupun metodis. Ini mengingat Guru kita terkadang jarang mempunyai waktu yang luang dan sumber untuk mengadakan penelitian.
7.  Dapat menyajikan laporan seketika, karena biasanya siaran – siaran yang aktual itu dapat memberikan kesegaran pada sebagian besar topik.
8.    Dapat mengatasi keterbatasan ruang dan waktu.

Kekurangan komunikasi melalui media audio :
1. Memerlukan suatu pemusatan pada suatu pengalaman yang tetap dan tertentu, sehingga pengertiannya harus didapat dengan cara belajar khusus.
2.   Media Audio yang menampilkan symbol digit dan analog dalam bentuk auditif adalah abstrak, sehingga pada hal – hal tertentu memerlukan bantuan pengalaman visual.
3.  Karena abstrak, tingkatan pengertiannya hanya bisa dikontrol melalui tingkatan penguasaan pembendaharaan kata – kata atau bahasa, serta susunan kalimat.
4.  Media ini hanya akan mampu melayani secara baik bagi mereka yang sudah mempunyai kemampuan dalam berfikir abstrak.
5.  Penampilan melalui ungkapan perasaan atau symbol analog lainnya dalam bentuk suara harus disertai dengan perbendaharaan pengalaman analog tersebut pada si penerima. Bila tidak bisa maka akan terjadi kesalah pahaman.